topbrik.blogspot.com |
Menjadi seorang penulis Blog
adalah sebuah hobi yang gampang-gampang susah. Pada kesempatan ini saya tidak
akan membahas keuntugan menjadi seorang penulis Blog secara komersial.
Ada beberapa keuntungan lain di
samping keuntungan secara komersial yang bisa kita dapatkan tapi sebelum itu,
ada juga beberapa hal yang harus kita persiapkan. Baiklah akan kita bahas satu
persatu.
1.
Niat.
Seperti saya
bilang diawal, menjadi seorang penulis Blog adalah sesuatu yang gampang-gampang
susah. Hanya dibutuhkan beberapa menit untuk membuat sebuah Blog tapi untuk
tetap konsisten meng-update isi Blog
kita, bisa saja itu menjadi sebuah komitmen seumur hidup.
Ada beberapa hal
yang menyebabkan seorang penulis Blogger menghentikan kegiatannya. Biasanya
karena kesibukan, kurangnya ide untuk ditulisakan atau mungkin karena rasa
malas. Ada juga faktor lain, misalnya karena Blog yang dikelolanya mendapatkan
pengunjung yang sedikit atau malah sama sekali tidak ada yang membacanya.
Sekali lagi, dibutuhkan sebuah komitmen yang kuat untuk menjadi seorang penulis
Blogger.
2.
Konten.
Sering kali saat
saya blog
walking (berkunjung ke beberapa blog), saya mendapati Blog tersebut
sudah lama tidak di update, saat saya
hubungi pemilik Blog-nya biasanya mereka mengeluh tentang tidak adanya ide
untuk dituliskan dalam Blog.
Hal ini pula
yang membuat saya memutar haluan isi Blog saya menjadi sebuah Blog yang berisi
tips menjadi penulis Blogger dan sesekali menyisipkan tulisan lain.
Saat membuat
Blog, pastikan kita akan mengisinya dengan hal-hal yang kita kuasai. Jika Anda
seorang penghobi jalan-jalan, mungkin Anda bisa menuliskan pengalaman Anda di
Blog atau jika Anda seorang penggila novel, Anda juga bisa membuat review dari
novel-novel yang sudah Anda baca.
Intinya jangan
berusaha untuk menuliskan hal yang kurang Anda kuasai, karena nanti suatu saat
Anda akan merasa stuck dan mulai
malas mengisi Blog.
3.
Tampilan.
Sering juga saat
saya berkunjung ke sebuah Blog saya menemukan informasi yang menarik. Sayangnya
tampilan Blog tersebut terlalu wah. Maksudnya
terlalu banyak gimmick yang saya rasa
bukannya memperindah malah terkesan mengganggu. Warna dasar yang dipilih
terlalu redup sehingga mengurangi kenyamanan saat membaca, font yang digunakan
terlalu aneh sampai terlalu banyak gambar yang malah justru akan mengurangi
kenyamanan pembaca saat berkunjung.
Pastikan juga
tempalte Blog Anda sudah menggunakan template yang responsif sehingga tetap
nyaman di baca melalui desktop PC, laptop atau telepon selular.
Tampilan sederhana
tidak akan mengurangi kualitas isi dari Blog Anda justru semakin sederhana
tampilannya akan memangkas waktu loading
saat pengungjung mengakses Blog.
Saya rasa itulah pembekalan awal
yang harus dipersiapkan oleh seorang penulis Blog. Di bagian selanjutnya kita
akan membahas tentang alat apa saja yang dibutuhkan oleh seorang penulis Blog.
Salam.
Komentar